Berita yang ditunggu tunggu akhirnya tiba! Australia secara resmi sudah bisa menerima turis loh! namun dengan persyaratan yang sebetulnya sebagian besar dari kita sudah memiliki nya yaitu vaksin. Adapun tanggal resminya adalah 22 Februari 2022.
Jadi buat kalian yang sudah punya tiket dan tidak sabar ingin ke Australia kalian bisa mulai merencanakan perjalanan kalian gaes. Apalagi baru buka ini pasti cenderung lebih sepi dan kalau kalian jalan jalan ke tempat wisata pastinya tidak ramai dan nanti hasil foto nya akan lebih bagus kalau tidak bocor orang orang ya.
Menurut berita yang diterbitkan oleh website health.gov.au pada 23 Februari 2022 anda harus menunjukkan bahwa anda telah memiliki sertifikat vaksin. Berikut ini adalah halaman yang menerangkan detail syarat untuk anda yang ingin melakukan perjalanan ke Australia
https://www.health.gov.au/health-alerts/covid-19/international-travel/inbound
Bagi anda yang ingin melakukan perjalanan ke Australia dengan menggunakan jasa tour guide pribadi. Anda dapat menghubungi tim TEMAN AUSTRALIA. Kami siap melayani anda dari tiba di Australia sampai kembali. Anda seperti memiliki teman/kerabat yang tinggal di Australia. Bisa mengajak anda jalan-jalan dengan leluasa.
Pastikan sebelum booking jasa kami, anda sudah book tiket pesawat, hotel dan mengurus visa kunjungan ke Australia. Hubungi nomor yang tertera di halaman Booking.